Masyarakat Maluku Gelar Tradisi Mistis ‘Bambu Gila’ untuk Peringati Wafatnya Pahlawan Nasional Pattimura

- 9 April 2022, 20:48 WIB
Foto ilustrasi tradisi 'Bambu Gila' di Maluku./
Foto ilustrasi tradisi 'Bambu Gila' di Maluku./ /Instagram @ivanderchristian

WNC - KENDARI – Masyarakat Maluku berencana mengggelar tradisi ‘Bambu Gila’ untuk memperingati wafatnya Pahlawan Nasional Kapitan Pattimura ke-205 yang jatuh pada tanggal 15 Mei 2022.

Kegiatan ini dimotori Kerukunan Masyarakat Indonesia Maluku (KMIM) yang berada di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Ketua KMIM Yansen Sirtolang, mengatakan pagelaran seni tradisional "Bambu Gila" khas Maluku semata-mata untuk mengenang perjuangan Kapitan Pattimura melawan penjajah Belanda.

"Peringatan wafatnya Kapitan Pattimura sebagai momentum untuk melecut semangat pemuda Maluku," kata Yansen, dikutip WNC dari Antara, Jumat, 8 April 2022.

Baca Juga: BEM akan Gelar Unjuk Rasa Serentak ke Istana Negara, Mahfud MD Ingatkan tak Ada Kekerasan Mahasiswa

Diharapkan, perjuangan Thomas Matulessy yang dijuluki Kapitan Pattimura dahulu kala, menjadi momentum menggelorakan semangat generasi muda Maluku membangun negeri, termasuk masyarakat di Sultra.

"Generasi muda dan seluruh masyarakat Maluku harus termotivasi untuk terus berjuang dan maju serta berdaya saing demi kemajuan negeri tercinta," ujar Yansen.

Perjuangan Kapitan Pattimura merupakan peristiwa penting dan menjadi catatan sejarah yang harus selalu dikenang, disebarluaskan dan disosialisasikan kepada generasi muda.

Dalam kegiatan nanti, Yansen menyampaikan akan ada tradisi bakar obor, lari obor dan masuk kintal.

Halaman:

Editor: Dwi Soewanto

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x