Mancing di Waduk Pidekso, Remaja Asal Giriwoyo Tewas Tenggelam

- 5 Februari 2022, 10:31 WIB
Petugas menunjukkan lokasi korban tenggelam
Petugas menunjukkan lokasi korban tenggelam /Dok Humas Polres Wonogiri/

WNC, Wonogiri - Nasib nahas dialami Danu, remaja asal Dusun Jaten Desa Tukulrejo Kecamatan Giriwoyo Wonogiri yang harus kehilangan nyawa saat memancing di Waduk Pidekso, Giriwoyo pada Jumat 4 Februari 2022.

Korban yang masih duduk di bangku SMP ini meninggal karena tenggelam saat mencoba mandi usai memancing bersama teman-temannya.

Nahasnya, lokasi yang dia pilih untuk mandi terdapat bekas galian, hingga memiliki kedalaman yang lebih dibanding lokasi di sekitarnya.

Baca Juga: Dikira Boneka, Jasad Bayi Perempuan Malang Nyangkut di Kolong Jembatan, Polisi Selidiki Pelaku Pembuangan

Karena korban tidak bisa berenang, hal itu membuatnya panik hingga akhirnya tenggelam.

Melihat korban tenggelam, teman-temannya pun berusaha mencari pertolongan ke warga sekitar.

"Korban awalnya pamit mancing bersama teman-temannya. Terus setelah itu mandi di waduk. Tapi ternyata di tempat dia mandi adalah bekas galian sedalam 170 cm. Dan kemungkinan karena dia tidak bisa berenang, akhirnya tenggelam," terang Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto melalui Kasubsi Penmas Polres Wonogiri Aiptu Iwan Sumarsono, Sabtu (5/2).

Baca Juga: Mirisnya Negeri Ini, Ditagih Koperasi Simpan Pinjam ‘Bank Plecit’ Rp65 Ribu Kakek-kakek Keluarkan Golok

Namun sayangnya, saat pertolongan datang, nyawa korban sudah tidak bisa diselamatkan.

Halaman:

Editor: Klasik Herlambang


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x