Tak Terima Rekannya Ditilang, Puluhan Anggota GPK Dikabarkan Blokir Jalan Rajiman Solo

- 20 Maret 2022, 16:08 WIB
Diduga Tak terima temannya ditilang oleh Polresta Surakarta, Puluhan anggota GPK (Gerakan Pemuda Ka'bah) Blokir Jalan Rajiman Solo, Minggu 20 Maret 2022./
Diduga Tak terima temannya ditilang oleh Polresta Surakarta, Puluhan anggota GPK (Gerakan Pemuda Ka'bah) Blokir Jalan Rajiman Solo, Minggu 20 Maret 2022./ /Instagram @polrestasurakarta

WNC -MEDIA SOSIAL- Sebuah video diduga insiden keributan antara anggota polisi dan puluhan orang berseragam biru loreng dunggah akun Instagram @polrestasurakarta, Minggu, 20 Maret 2022.

Informasi dari pihak Polresta Surakarta selaku pengunggah video menyebut, insiden tersebut merupakkan aksi protes pemblokiran jalan yang dilakuka anggota GPK (Gerakan Pemuda Ka'bah).

Aksi tersebut merupakkan buntut penilangan anggota Polresta terhadap pengendara motor yang diduga rekan mereka.

“Tak terima temannya ditilang oleh Polresta Surakarta, Puluhan anggota GPK (Gerakan Pemuda Ka'bah) Blokir Jalan Rajiman Solo,” tulis akun @polrestasurakarta.

Baca Juga: Ibu di Brebes Mencoba Habisi Tiga Anaknya, Satu Tewas, Dua Korban Terselamatkan

Menurut Pihak Polresta, puluhan anggota GPK memasuki kota Solo dengan menggunakan motor knalpot brong, tanpa helm dan tidak mengindahkan protokol kesehatan.

“Mereka hadir di Kota Solo Minggu, 20 Maret 2022 dalam rangka Harlah GPK ke 40,” kata @polresta surakarta.

Dijelaskan pula, Pengurus Wilayah GPK Jawa Tengah Gus Mohammad Mustafid sudah menghimbau kepada seluruh anggota agar mengikuti acara secara daring karena acara selenggarakan secara terbatas.

Baca Juga: Usai Jalani Karantina 7 Hari, Tim U-19 Indonesia Gelar Latihan Perdana di Korea Selatan

Halaman:

Editor: Dwi Soewanto

Sumber: instagram @polrestasurakarta


Tags

Terkait

Terkini

x