Sempat Dikabarkan Konflik, Ganjar Pranowo Ucapkan Selamat Pengangkatan Bambang Pacul sebagai Ketua Komisi III

- 18 November 2021, 12:15 WIB
Ketua DPW PDIP Jateng Bambang Wuryanto menjadi Ketua Komisi III DPR RI.
Ketua DPW PDIP Jateng Bambang Wuryanto menjadi Ketua Komisi III DPR RI. /Foto : PikiranRakyat. Bekasi.com/Antara/


WNC - SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengucapkan selamat atas terpilihnya Ketua DPW PDIP Jateng Bambang Wuryanto atau lebih dikenal Bambang Pacul menjadi Ketua Komisi III DPR RI.

Sebelumnya, ketua Komisi III adalah Herman Herry, setelah ia digeser menjadi Ketua Komisi VII DPR RI.

Ganjar berharap dengan dipilihnya wakil rakyat dari Jawa Tengah sebagai Ketua Komisi III DPR RI, Bambang Pacul bisa memberikan perubahan.

“Selamat untuk mas Bambang Pacul menjadi ketua komisi 3, mudah-mudahan bisa memberikan reform kepada bidang, di sana,” kata Ganjar ditemui di sela kegiatan penanaman di Kabupaten Cilacap, Kamis, 18 November 2021.

Orang nomor 1 di Jawa Tengah itu mengharapkan Bambang Pacul bisa memberikan reformasi di Komisi III membidangi hukum, ham dan keamanan.

“Karena bidang di sana itu soal penegakan hukum soal seluruh terminal justice sistem itu ada di sana. Mudah-mudahan amanah,” ujar Ganjar.

Beberapa waktu lalu, marak didiberitakan indikasi konflik antara Ganjar Pranowo dan Bambang Pacul. Suasana semakin panas karena munculnya celeng dan bebek di dalam partai banteng. Bambang Wuryanto menyebut kader PDIP pendukung Ganjar bukan banteng, melainkan celeng. Namun, belakangan baik Ganjar maupun Pacul membantah issu konflik tersebut.

Saat ditanya awak media soal kemampuan Bambang memimpin Komisi III, Ganjar menegaskan bahwa Bambang memiliki pengalaman luar biasa di bidang ini.

“Oh punya (kemampuan), pengalamannya hebat kok mas pacul,” tandas Ganjar, kepada WNC melalui Humas Pemprov Jateng.

Halaman:

Editor: Indah Panca Kusumawati

Sumber: Humas Jateng


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x