Dilarang Tidur Setelah Subuh, apa Dampaknya Bagi Kesehatan? Ini Kata dr Zaidul Akbar

17 Oktober 2022, 18:56 WIB
dr Zaidul Akbar /Tangkap layar YouTube.com/ @drzaidulakbarofficial

WONOGIRIUPDATE - Larangan tidur setelah subuh, akan berdampak pada kesehatan. Menurut dr Zaidul Akbar, bila dihiraukan ini akan menjadi biangnya masalah.

Berdasarkan yang disampaikan oleh dr Zaidul Akbar, tidur setelah subuh dapat menyebabkan fungsi jantung dan otak melemah.

Untuk mengetahui lebih detail, simaklah penjelasan dari dr Zaidul Akbar tentang bahayanya tidur setelah subuh.

Berita ini dikutip dari Portal-Jember.com dalam judul "Awas! Jangan Lagi Lakukan Ini Tiap Pagi! Bisa Bikin Jantung dan Otak Lemah Menurut dr. Zaidul Akbar, Apa itu?"

Baca Juga: Polisi Tidak akan Memakai Gas Air Mata di Stadion, Pelajaran dari Tragedi Kanjuruhan?

Dirangkum PortalJember.com dari kanal Youtube Bamol Tv yang ditayangkan pada 2 Oktober 2022, berikut ini adalah beberapa kegiatan di pagi hari yang sebaiknya dihindari karena dapat menyebabkan jantung dan otak lemah menurut dr. Zaidul Akbar.

Menurut dr. Zaidul Akbar, nikmat bangun pagi itu sudah luar biasa. Selain itu juga waktu seperti itu Allah SWT sudah berikan begitu banyak rahmat.

"Dan tidur dalam waktu pagi terutama ba'da subuh kayak begini, tidak di sini, adalah waktu yang paling tidak baik untuk tidur," kata dr. Zaidul Akbar.

Menurut dr. Zaidul Akbar, tidur di pagi hari dapat membuat malas dan bisa membuat masalah kesehatan.

"Orang-orang yang tidur ba'da subuh itu jantungnya akan lemah, otaknya akan lemah ya," terangnya.

Oleh karena itu menurut dr. Zaidul Akbar, Rasulullah menyampaikan bahwa umatnya diberkahi di pagi hari.

"Bahkan ada sebagian dari mereka itu yang sudah mulai membuka tokonya di pagi hari seperti di depan itu membuka karena memang saat itulah waktu terbaik atau waktu di mana Allah sedang membuka atau memberikan, mencurahkan rezekinya kepada kita," ungkap dr. Zaidul Akbar.

Oleh karena itu menurut dr. Zaidul Akbar jangan tidur pagi hari.

"Maka jangan tidur waktu pagi ya. Jantungnya akan apa, bermasalah. Otak akan bermasalahya. Pikiran akan bermasalah. Wajah akan buram yadan susah punya ide kalau tidur lagi," tegasnya

Nah, apabila masih mengantuk di pagi hari menurut dr. Zaidul Akbar sebaiknya dilawan. Selain itu di malam hari sebaiknya dibuat tidur sehingga tidak kekurangan tidur.

"Kalau kita lihat Bapak Ibu sekalian, Islam mengatur dengan sangat jelas hal-hal seperti ini. Kalau kita mengerti bahkan kanker saja, kanker saja itu bisa dipicu pertumbuhannya kalau kurang tidur," jelas. dr. Zaidul Akbar.

Jadi menurut dr. Zaidul Akbar, orang-orang yang kurang tidur atau sering sekali melanggar fitrah manusia sebaiknya tidak melakukan hal yang terbalik seperti malam waktunya tidur maka sebaiknya tidur, siang waktunya bekerja maka bekerja, jadi jangan kebalik.*** (Elvara Rocha Bella/Portal-Jember)

Editor: Saepul Rohman

Sumber: Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler