Sekira 10 Tahun Mengungsi Akibat Konflik, Warga Sampang Dijemput Bertahap Kembali ke Kampung Halaman

- 30 April 2022, 01:14 WIB
Tangis haru warga Sampang usai dijemput untuk kembali ke kampung halaman setelah sekira 10 tahun mengungsi akibat konflik
Tangis haru warga Sampang usai dijemput untuk kembali ke kampung halaman setelah sekira 10 tahun mengungsi akibat konflik /Dok/ Kemenag

WNC-SIDOARJO- Sebagian warga pengungsi akibat konflik di Sampang, Madura, kini bisa kembali ke kampung halaman. Mereka dijemput dari pengungsian dan diantar kembali ke rumahnya di Sampang.

Proses penjemputan dihadiri sejumlah pejabat Sampang diantaranya, Bupati Slamet Junaidi, Wakil Bupati, Kapolres, Dandim 0828, Ketua DPRD, Kepala Bakesbangpol, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Dikutip dari laman Kemenag, pejabat Kementerian Agama (Kemenag) yang hadir adalah Kepala Pusat Kerukunan Umat Beragama (PKUB) Kemenag, Wawan Djunaedi, Kepala Kantor Kemenag Sampang, dan Kabid Urais Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Timur (Jatim).

Baca Juga: Kecam Perusakan Bekas Beteng Keraton Kartasura, Pemuda Pancasila Sukoharjo Gelar Unjuk Rasa

Proses penjemputan ini dilakukan bertahap. Untuk tahap pertama, ada 53 jiwa dengan 14 Kartu Keluarga (KK) yang di antar ke kampung halaman setelah mengungsi di Rusunawa Puspo Argo, Jemundo Sidoarjo, selama kurang lebih 10 tahun.

“Mereka dijemput dan di antar untuk menempati rumah mereka sendiri yang sudah siap huni,” terang Wawan mewakili Menag Yaqut Cholil Qoumas di Sidoarjo, Jum'at 29 April 2022.

Menurutnya, niat baik warga Sampang untuk menjemput kembali saudara mereka yang telah mengungsi selama ini mendapatkan dukungan penuh dari berbagai unsur pemerintah, baik pusat maupun daerah.

Baca Juga: H- 4 Mudik Lebaran, Terjadi Peningkatan Arus Lalu Lintas Kendaraan Masuk Sukoharjo

Penyiapan rumah tinggal bagi sekitar 82 KK merupakan salah satu faktor penting untuk menciptakan kondisi kondusif di kampung halaman mereka, yakni Desa Karang Gayam dan Desa Bluuran.

Halaman:

Editor: Nanang Sapto Nugroho

Sumber: Kemenag


Tags

Terkait

Terkini

x