Eits Ternyata Bukan Sembarangan, Kenalkan Gadget kepada Buah Hati di Usia 18 Bulan, Buat apa?

- 10 Februari 2022, 11:41 WIB
Ilustrasi. Sebagai orang tua harus pintar mengatur waktu dan berinteraksi kepada anak. Pengenalan gadget juga harus dilakukan dengan tepat.
Ilustrasi. Sebagai orang tua harus pintar mengatur waktu dan berinteraksi kepada anak. Pengenalan gadget juga harus dilakukan dengan tepat. /Foto : Antaranews.com/

 

WNC - GAYA HIDUP - Sebagai orang tua tentu harus memperhatikan kebutuhan buah hati, terutama dalam penggunaan gadget.

Psikolog lulusan Universitas Indonesia, Saskhya Aulia Prima mengatakan waktu tepat mengenalkan gawai kepada anak-anak, ketika usia si buah hati menginjak 18 bulan atau memasuki fase usia menuju dua tahun.

"Pastikan mengenalkan gadget ke anak lewat interaksi langsung. Karena, di usia itu anak memang sedang membutuhkan interaksi," kata Sashkhya dalam acara daring, Rabu, 9 Februari 2022.

Bukan tanpa maksud, pengenalan gagdet ketika anak menginjak usia 18 bulan dikarenakan fungsi otak anak baru bekerja secara aktif pada usia tersebut.

Baca Juga: Setelah 3 Tahun Absen, Kim Tae-ri Kembali ke Layar Kaca lewat Twenty Five Twenty One

Jangan melepas anak begitu saja, karena pada masa tersebut pertumbuhan anak masih lambat. Sehingga dibutuhkan interaksi agar mampu mencerna peristiwa.

"Cara paling mudah mengenalkan gadget atau ruang digital kepada anak lewat video call karena di situ juga ada interaksi dan anak bisa melihat bentuk komunikasi langsung lewat itu," katanya.

Perlu dipastikan kembali, orang tua memilih konten untuk buah hati yang mengandung interaksi.

Halaman:

Editor: Indah Panca Kusumawati

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah