Pengamanan Perayaan Paskah, Polres Sukoharjo Libatkan Tim Jihandak untuk Sterilisasi Gereja

- 14 April 2022, 13:07 WIB
Tim Jihandak dilibatkan dalam pengamanan perayaan Paskah di wilayah Kabupaten Sukoharjo
Tim Jihandak dilibatkan dalam pengamanan perayaan Paskah di wilayah Kabupaten Sukoharjo /Humas Polres Sukoharjo

WNC-SUKOHARJO- Kesiapsiagaan dalam pengamanan Paskah dilakukan Polres Sukoharjo dengan menggelar apel melibatkan tim Jihandak (penjinak bahan peledak), di Mapolres setempat, Kamis 14 April 2022.

Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, menjelaskan, untuk memberi jaminan keamanan bagi umat Kristen dan Katolik yang tengah beribadah Paskah, sejumlah personil akan ditempat di gereja-gereja.

“Dimana total ada sebanyak 127 gereja di Sukoharjo yang akan kami amankan. Para personel standby di gereja-gereja selama dua hari, mulai hari ini, Kamis hingga Jum' at (14-15 April 2022),” tambahnya.

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1443 H, 14 April 2022 Wilayah Kota Surakarta

Lebih lanjut Kapolres menerangkan, bahwa tim Jihandak disiapkan untuk melaksanakan sterilisasi di gereja-gereja sebelum perayaan Paskah.

"Kami juga mengimbau supaya pihak gereja untuk mengaktifkan dan meningkatkan Pam Swakarsa di masing-masing gereja," ujar Kapolres.

Dengan persiapan pengamanan tersebut, Kapolres berharap Paskah tahun ini berjalan dengan aman dan nyaman tanpa ada gangguan yang berarti.

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1443 H, 14 April 2022 Wilayah Wonogiri dan Sukoharjo

Kepada anggotanya, Kapolres juga mengingatkan agar dalam bertugas untuk melaksanakan pengamanan dengan sungguh -sungguh, dan bertanggung jawab.

Halaman:

Editor: Nanang Sapto Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

x