Truk Terguling di Ciamis, Jalanan Tertutup Minyak Goreng hingga Masuk ke Selokan

30 Maret 2022, 08:03 WIB
Kondisi truk tangki pengangkut minyak goreng yang terguling di jalan pada Selasa, 29 Maret 2022. /Foto: Tangkapan layar/Tiktok/@terong ajaib/


WNC - CIAMIS - Sebuah truk tangki pengangkut minyak goreng terguling di kawasan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat pada Selasa, 29 Maret 2022 sore. Insiden tersebut membuat arus lalu lintas terhambat.

Kepala Kepolisian Resor Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhankoro mengungkap kebenaran terkait insiden tergulingnya truk tangki pengangkut minyak goreng tersebut.

Akibat tergulingnya truk tangki tersebut, muatan minyak goreng tumpah ke jalan, hingga masuk ke saluran air di lokasi sehingga menjadi perhatian masyarakat.

Baca Juga: Sinopsis Film Interstellar Bioskop Trans TV, Misi Sekelompok Relawan Mencari Planet Baru

Sebagaimana dikutip WNC melalui Antara, pihaknya masih mencari tahu penyebab tergulingnya truk tangki muatan minyak goreng sekaligus mengamankan arus lalu lintas di jalan itu

"Sama Unit Laka masih dicari tahu kenapa terguling," kata Kapolres.

Diinformasikan, truk tangki muatan minyak goreng melaju dari Cirebon menuju Ciamis. Belum dapat diketahui berapa kerugian materi dari kejadian itu.

"Mohon waktu ya, kami masih cross check di lapangan kira-kira berapa yang tumpah," katanya.

Baca Juga: Gambaran Zodiac Gemini Minggu ini ; Terus Mencari Chemistry yang Sangat Penting dengan Seseorang

Peristiwa truk tangki minyak goreng itu sempat didokumentasikan warga sekitar lokasi kejadian dengan menggunakan video ponsel, kemudian tersebar di sejumlah media sosial maupun WhatsApp.

Dalam video itu truk terguling di tikungan jalan arah berlawanan dengan posisi ban bagian kiri di atas, kemudian mengalir cairan seperti minyak kelapa dari tangki ke jalan raya dan juga selokan sekitar jalan.

Sejumlah warga di sekitar lokasi kejadian berupaya menampung minyak goreng dengan menggunakan ember. ***

Editor: Indah Panca Kusumawati

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler