Bendungan Kamijoro Wisata Keren dari Kulon Progo, Cocok untuk Berswafoto View Jembatan Mewah

- 26 Maret 2022, 12:30 WIB
Bendungan Kamijoro merupakan lokasi wisata keren di perbatasan Kulon Progo dan Bantul.
Bendungan Kamijoro merupakan lokasi wisata keren di perbatasan Kulon Progo dan Bantul. /Foto: Tangkapan layar/Instagram/@bendungkamijoro_/


WONOGIRI NEWS CAFE - Gak perlu pergi jauh-jauh untuk liburan dengan situasi berbeda, dan view mewah. Kalian boleh mencoba tempat wisata yang ada di perbatasan Kabupaten Kulon Progo dan Kabupaten Bantul.

Yap, Bendungan Kamijoro meski hanya sebuah bangunan bendungan namun ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah.

Seperti namanya, Bendungan Kamijoro merupakan bendungan yang menahan aliran sungai Progo dan mengalirkan sebagian airnya untuk pengairan areal persawahan.

Tapi Bendungan Kamijoro bukan sembarang bendungan, di atas bendungan ini terbentang jembatan sepanjang 161 meter dengan lebar 3 meter.

Baca Juga: Sinopsis Film The Internship Malam Ini di Trans TV, Tentang Perjuangan Melamar Kerja di Google

Dikutip WNC melalui Visitingjogja.jogjaprov.go.id, jembatan Bendungan Kamijoro menghubungkan Bantul dan Kulon Progo tepatnya di Dusun Plambongan, Desa Triwidadi, Kecamatan Pajangan, Kabupaten Bantul dengan Dusun Kaliwiru, Desa Tuksono, Kecamatan Sentolo, Kulon Progo.

Jika tidak ada jembatan tersebut, masyarakat sekitar harus berjalan memutar dengan rute yang sangat jauh. Jembatan ini menjadi landscape baru untuk Bantul dan Kulon Progo.

Jika diamati secara seksama jembatan ini mirip seperti jembatan Ampera di Palembang, lengkap dengan tiang yang menjulang tinggi dan hiasan tali-tali baja seolah menyangga beban jembatan.

Bendungan ini jadi salah satu daya tarik wisata sekaligus mampu menggerakkan ekonomi mikro masyarakat di sekitarnya.

Halaman:

Editor: Indah Panca Kusumawati

Sumber: Visitingjogja.jogjaprov.go.id


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x