Kedung Sipingit, Black Canyonnya Pekalongan, Dulunya Terkesan Angker Disulap jadi Obyek Wisata Keren

- 10 Februari 2022, 14:58 WIB
Kedung Sipingit atau dikenal Black Canyon terletak di Kabupaten Pekalongan. Pokdarwis setempat merubah tempat yang dikenal angker menjadi obyek wisata keren.
Kedung Sipingit atau dikenal Black Canyon terletak di Kabupaten Pekalongan. Pokdarwis setempat merubah tempat yang dikenal angker menjadi obyek wisata keren. /Foto : vitisjawatengah.jatengprov.go.id/


WNC - PEKALONGAN - Kedung Sipingit Petungkriyono kini menjadi salah satu daya tarik wisata yang tengah moncer di Pekalongan.

Wisata populer disebut Black Canyon ini pun semakin meninggalkan kesan angker aliran Sungai Welo Petungkriyono.

Bahkan banyak orang kini kepincut dengan kejernihan sungai ini. Tak ayal banyak menjadikannya sebagai tujuan untuk berciblon (main air).

Jernihnya air dipadukan dengan dinding bebatuan hitam pekat di sepanjang sungai, makin menambah kecantikan Kedung Sipingit.

Baca Juga: Karyawan Berusia di Bawah Umur, Diperkosa Bos Warteg, Pelaku Berusaha Bunuh Diri

Hal ini membuat Black Canyon dijadikan branding untuk mengenalkan nama Kedung Sipingit secara lebih luas.

"Kenapa dinamakan Kedung Sipingit karena memang dulu ada kesan singit. Dalam bahasa Indonesianya angker. Namun para pemuda berusaha mengenalkan Kedung Sipingit ini dengan branding kekinian. Dan Alhamdulillah respon masyarakat sangat bagus," jelas salah satu pengelola Pokdarwis Putra Wiguna Black Canyon Rojiin didampingi Sinur Hadi.

Awalnya memang tak pernah terbayangkan sungai yang terkesan angker tersebut akan menjadi viral.

Baca Juga: Aparat Masih Duduki Desa Wadas di Purworejo, Menko Polhukam Pastikan Pengukuran Tanah Berlanjut

Halaman:

Editor: Indah Panca Kusumawati

Sumber: visitjawatengah.jatengprov.go.id


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah