2 Emas Kickboxing di SEA Games 2021 Vietnam Lampaui Target, Punya Potensi Terus Berprestasi

- 16 Mei 2022, 14:15 WIB
Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora Raden Isnanta menyambut kepulangan kontingen atlet kickboxing usai berlaga di SEA Games Vietnam
Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora Raden Isnanta menyambut kepulangan kontingen atlet kickboxing usai berlaga di SEA Games Vietnam /Kemenpora

WNC-JAKARTA- Cabang Olahraga (Cabor) kickboxing di SEA Games 2021 Vietnam, Indonesia berhasil meraih prestasi dengan 2 medali emas.

Atas prestasi itu, cabor kickboxing telah melampaui target dan berpeluang untuk terus menorehkan prestasi hingga ke kancah Internasional.

Seperti dikutip dari laman Kemenpora, Senin 16 Mei 2022, hal itu disampaikan Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora Raden Isnanta.

Baca Juga: Meriah, Pawai Menyambut Tri Suci Waisak Nasional 2566 BE di Candi Borobudur Diiringi Para Bikkhu

Isnanta menyambut langsung kepulangan kontingen atlet kickboxing Indonesia yang berjumlah 12 orang di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Minggu 15 Mei 2022, kemarin.

"Raihan 2 emas ini, sudah melebih target, karena kickboxing targetmya 1 emas," ujarnya.

Lebih lanjut Isnanta mengatakan bahwa cabor kickboxing adalah cabor baru bagi Indonesia karena baru dua kali berpartisipasi di SEA Games.

Baca Juga: Sinopsis Film Mercury Rising di GTV Malam Ini, Keajaiban Anak Autis Mampu Pecahkan Kode Rahasia

"SEA Gemas Vietnam ini yang kedua, tapi berhasil meraih prestasi dengan meraih 2 medali emas," jelasnya.

Halaman:

Editor: Nanang Sapto Nugroho

Sumber: Kemenpora


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x