Persija Telan Kekalahan Tiga Kali Berturut-turut dalam Sepekan usai Ditaklukkan Borneo FC 1-2

- 11 Maret 2022, 12:54 WIB
Ekspresi para pemain Persija nampak lesu usai menean kekalahan ketiga kalinya saat melawan BorneoFC, Kamis, 10 Maret 2022/
Ekspresi para pemain Persija nampak lesu usai menean kekalahan ketiga kalinya saat melawan BorneoFC, Kamis, 10 Maret 2022/ /Instagram @persija

WNC - GIANYAR – Nasib Macan Kemayoran di Liga 1 Indonesia 2021/2022 kelihatannya kurang beruntung.

Dalam sepekan ini, Persija mengalami tiga kali kekalahan berturut-turut setelah terakhir ditaklukkan Borneo FC dengan skor 1-2, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis malam, 10 Maret 2022.

Sebelumnya pada laga dengan Persib Bandung 1 Maret 2022 lalu, Persija gagal mengembalikan dua gol Tim Maung.

Laga berikutnya saat melawan Bali United, 7 Maret 2022, Persija juga menean kekalahan dengan skor 1-2.

Baca Juga: Satu Tewas, Puluhan Luka akibat Bentrokan dua Kelompok Perguruan Silat Pagar Nusa dan PSHT di Banyuwangi

Dilansir WNC dari Antara, satu-satunya gol Persija saat melawan Borneo FC (10/3), dicetak Syahrian Abimanyu. Sedangkan dua gol Borneo dibuat Wahyudi Hamisi dan Jonathan Bustos.

Dalam pertandingan tersebut, pelatih Persija Sudirman kembali tidak menurunkan dua pemain asingnya yaitu Marko Simic dan Marco Motta.

Bagi Simic, itu menjadi kedua kalinya secara berurutan dirinya tidak beranjak dari bangku cadangan. Untuk Motta, itu merupakan pengalaman kelimanya sejak 19 Februari 2022.

Di kubu Borneo FC, juru taktik Fakhri Husaini mengandalkan empat pemain asingnya yakni Kei Hirose, Jonathan Bustos, Fransisco "Torres" Filho dan Javlov Guseynov.

Halaman:

Editor: Dwi Soewanto

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah