Shin Tae-yong Menganggap Skuad Garuda Diuntungkan Jadwal Final Piala AFF 2020, Waktu Jeda Lebih Banyak

- 27 Desember 2021, 06:49 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menganggap skuadnya diuntungkan jadwal final Piala AFF 2020 karena memiliki waktu jeda lebih banyak dari calon lawan.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menganggap skuadnya diuntungkan jadwal final Piala AFF 2020 karena memiliki waktu jeda lebih banyak dari calon lawan. /WNC/antaranews.com

"Waktu istirahat lebih banyak akan kami manfaatkan untuk mempersiapkan tim agar lebih baik," kata Shin.

Indonesia berhasil melaju ke final setelah menundukkan Singapura dengan skor 4-2 pada laga leg kedua di Stadion Nasional, Singapura, Sabtu, 25 Desember 2020 malam.

Baca Juga: Piala AFF Suzuki 2020, Nobar Keluarga dan Paspampres, Wapres: Terima Kasih Pelatih dan Pemain Timnas Indonesia

Indonesia melenggang ke partai puncak karena leg pertama tuntas 1-1.

Ini adalah final keenam Indonesia sepanjang keikutsertaan dalam Piala AFF setelah 2000, 2002, 2004, 2010 dan 2016.

Dari lima kesempatan sebelumnya, Indonesia gagal memenangkannya.

Dalam final Indonesia akan melawan pemenang Thailand

Halaman:

Editor: Nadhiroh

Sumber: antaranews.com


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah