5 Rekomendasi Tempat Makan yang Menyajikan Menu ala Korea di Malang

13 Oktober 2022, 17:49 WIB
Menu makanan asal Korea memiliki pangsa pasar tersendiri di Indonesia /Pexels @Pixabay

WONOGIRI UPDATE.COM - Korea Selatan menjadi kiblat baru tren anak muda Indonesia saat ini.

Berbagai hal berbau Korea selalu menjadi perhatian anak muda Indonesia. Hal tersebut tersebar muali dari film, musik, fashion sampai dengan makanan.

Tren Korea di Indonesia ini membuat para pengusaha bersaing membuat berbagai macam jenis usaha yang berbau Korea.

Baca Juga: 5 Drama Korea Bergenre Hukum Tayang Tahun 2022, Seru dan Menegangkan!

Salah satu usaha yang mengambil tren Korea di Indonesia adalah tempat makan dengan menu ala Korea.

Berikut lima rekomendasi tempat makan yang menyajikan menu ala Korea yang berlokasi di Malang!

1. Seoulscents Korean Cafe Malang

Foto Seoulscents Korean Cafe Malang

Memiliki banyak sekali menu makanan Korea, tempat ini merupakan tempat makan yang sudah disertifikasi Halal MUI.

Baca Juga: 5 Drama Korea Tentang Kehidupan Sekolah, Bikin Kangen!

Di tempat ini, Anda akan disuguhi berbagai macam menu Korea berikut dengan harganya.

Lokasi tempat makan ini berada di Jl. Bunga Mondodaki No. 31, Malang.

Selain menyajikan menu ala Korea lengkap, Anda juga akan merasakan nuansa makan di tempat makan Korea saat makan di tempat ini.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Indonesia Terbaru Tahun 2022, Ada Sayap Sayap Patah dan Mencuri Raden Saleh!

2. Dakgalbi Korean BBQ

Foto Dakgalbi Korean BBQ

Anda akan disuguhkan berbagai macam menu barbeque lengkap dengan panggangan yang berada di atas menja Anda.

Sensasi memanggang daging barbeque ini sangat menggambarkan suasana rumah makan barbeque di Korea.

Lokasi tempat makan ini berada di Jl. Simpang Wilis Indah, Klojen, Malang.

Baca Juga: 4 Tempat Wisata Alam di Jawa Tengah, Cocok Buat Liburan!

3. Kimchi Story

Foto Kimchi Story

Selain makan, di tempat ini kalian juga bisa ngopi atau nongkrong dengan suasana cafe yang nyaman.

Kimchi Story juga menyajikan menu makanan Korea yang bisa Anda makan di sana maupun frozen food yang bisa Anda bawa pulang dan buat sendiri di rumah.

Lokasi tempat ini berada di Jl. Raya Tidar, Gading Kasri, Klojen, Kota Malang.

Baca Juga: Manfaat dan Efek Samping Daun Kratom, Jangan Asal Konsumsi Bisa Bikin Kecanduan!

4. Chingoo Korean Food

Foto Kimchi Story

Memiliki tempat yang khas seperti rumah makan Korea, tempat ini memiliki menu ala Korea dan menu ala Barat.

Menu yang beragam akan membuat lidah Anda dimanjakan dengan berbagai macam rasa makanan yang ada.

Lokasi tempat makan ini berada di Jl. Puncak No.5, Oro-oro Ombo, Klojen, Kota Malang.

Baca Juga: Waspada Cacar Monyet! Ini Orang yang Beresiko Tinggi, Gejala dan Cara Pencegahannya

5. Kirin Kimbap

Foto Kirin Kimbap

Selain makanan matang, Kirin Kimbap juga menyajikan berbagai macam makanan instan Korea yang bisa Anda masak sendiri di rumah.

Anda juga tidak perlu khawatir pada kehalalan makanannya, karena tempat makan ini sudah disertifikasi Halal oleh MUI.

Lokasi tempat ini berada di Jl. Kalpataru No.40 Jatimulyo, Lowokwaru, Kota Malang.

Baca Juga: Moms Ajarkan 3 Hal Pentingnya Pendidikan Seks Ini Sejak Dini!

Jadi, tempat makan ala korea mana nih yang mau kamu coba terlebih dahulu? ***

Editor: Anggi Puteri

Tags

Terkini

Terpopuler