Laka Maut Bus Pariwisata Tabrak Tiang VMS Tol di Mojokerto, Diduga Sopir Ngantuk 14 Nyawa Melayang

- 16 Mei 2022, 16:13 WIB
Kondisi bus pariwisata Ardiansyah setelah menghantan tiang VMS jalur A ruas Tol Surabaya-Mojokerto
Kondisi bus pariwisata Ardiansyah setelah menghantan tiang VMS jalur A ruas Tol Surabaya-Mojokerto /Twitter/ Mr.Elid/ @liradianta

WNC-MOJOKERTO Sebanyak 14 korban dikabarkan tewas dalam kecelakaan maut tunggal, di KM 712-400 jalur A Tol Surabaya -Mojokerto tepatnya di Desa Canggu, Jetis, Mojokerto, Jawa Timur (Jatim).

Sebuah bus pariwisata Ardiansyah, nopol S 7322 UW pada, Senin 16 Mei 2012 pagi, menghantam tiang Variable Message Sign (VMS) hingga terguling di bahu jalan tol dengan kondisi bagian depan hancur.

Dikutip dari Bidhumas Polda Jatim, akibat kejadian sekira pukul 06.15 WIB itu, mengakibatkan 13 penumpang meninggal dunia dilokasi kerjadian. Sedangkan satu penumpang meninggal di rumah sakit.

Baca Juga: 2 Emas Kickboxing di SEA Games 2021 Vietnam Lampaui Target, Punya Potensi Terus Berprestasi

“Jadi jumlah yang meninggal dunia 14 orang. Identitas korban meninggal masih proses,” kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto.

Dikatakan, total korban yang meninggal 14 orang dari 25 penumpang. Dan saat ini petugas masih fokus olah TKP. Untuk tindak lanjut, akan diturunkan tim dari Ditlantas Polda Jatim.

"Dugaan awal penyebab kecelakaan, karena sopir cadangam kelelahan 'human eror'. Kelelehan atau mengantuk," sebutnya.

Baca Juga: Meriah, Pawai Menyambut Tri Suci Waisak Nasional 2566 BE di Candi Borobudur Diiringi Para Bikkhu

Adapun kronologi kejadian, bus yang dikemudikan oleh sopir cadangan ini oleng hingga menabrak tiang VMS. Mulai kapan pergantian sopir dari sopir inti kepada sopir cadangan, masih pendalaman.

Halaman:

Editor: Nanang Sapto Nugroho

Sumber: Humas Polda Jatim


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x