4 Roda Mobil Ambulan Puskesmas Dipreteli Pencuri, Netizen Banyak yang Menyumpahi Pelaku

- 31 Desember 2021, 07:50 WIB
Empat roda mobil ambulan milik Puskesma Curup, Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, digondol maling./
Empat roda mobil ambulan milik Puskesma Curup, Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, digondol maling./ /Instagram @agoezbandz4/ Antara

WNC – Rejanglebong - Empat roda mobil ambulan milik Puskesma Curup, Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, digondol maling.

Aksi pencurian ban kendaraan kemanusiaan tersebut diketahui Rabu Pagi, 29 Desember 2021, sekitar pukul 04.00 WIB. Mobil tersebut masih terparkir di lokasi biasanya, tetapi keempat rodanya sudah tidak ada.

Kasus pencurian ban ambulans Puskesmas Curup pelat BD 9149 KY ini viral setelah gambar mobil terparkir tanpa ban, diunggah sejumlah akun media sosial.

Dikutip WNC dari Akun Instagram @infoantarabengkulu, Kasat Reskrim Polres Rejang Lebong AKP Sampson Sosa Hutapea melalui Kanit Reskrim Ipda Andi Gibran, membenarkan kejadian itu.

Baca Juga: Polisi Bubarkan Suporter Persis Solo usai Konvoi dan Bakar Kembang Api Rayakan Kemenangan Sampai Pagi.

Menurut Kasat, saat ditemui wartawan di Puskesmas Curup saat ini polisi tengah melakukan penyelidikan.

"Saat ini kita masih melakukan penyelidikan, kemudian melakukan pemeriksaan saksi-saksi," kata Andi Gibran.

Sementara itu dalam unggahan foto Instagram akun @agoezbandz4, banyak netizen menyayangkan aksi maling yang dinilainya keterlaluan.

Baca Juga: Persis Solo Juara Liga 2 Usai Menaklukkan Rans Cilegon 2 – 1, Suporter Kembali Rayakan Konvoi di Jalanan

Halaman:

Editor: Dwi Soewanto

Sumber: Instagram ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah