Apakah Bank Jateng Menyediakan KUR Pinjaman 50 juta? Berikut Tabel Angsuran dan Syarat KUR Bank Jateng

14 Juni 2024, 11:00 WIB
Apakah Bank Jateng Menyediakan KUR Pinjaman 50 juta? Berikut Tabel Angsuran dan Syarat KUR Bank Jateng /

Lintas Wonogiri - Berikut ini adalah informasi mengenai tabel angsuran KUR Bank Jateng Pinjaman 50 juta dan syarat pengajuan yang diperlukan.

Program pinjaman KUR melalui Bank Jateng hadir untuk memberikan solusi kepada masyarakat dan pelaku UMKM yang membutuhkan modal usaha.

Melalui KUR bank Jateng ini pemilik usaha UMKM dapat mengajukan pinjaman dengan limit mulai dari Rp 1 juta hingga Rp 500 juta dengan suku bunga 6 persen.

Baca Juga: Syarat dan Tabel Angsuran KUR Bank Jateng Wonogiri 200 juta, Apakah Bisa Menggunakan Jaminan Sertifikat Rumah

Tenor pinjaman yang tersedia juga sangat fleksibel, mulai dari 12 hingga 60 bulan. Jenis pinjaman KUR dari Bank Jateng terbagi menjadi KUR Mikro dengan plafon pinjaman 10-100 juta dan KUR Kecil dengan plafon 100 sampai 500 juta.

Tabel Angsuran KUR Bank Jateng

- 12 bulan: Rp 4.303.800
- 18 bulan: Rp 2.911.900
- 24 bulan: Rp 2.216.600
- 36 bulan: Rp 1.521.600
- 48 bulan: Rp 1.174.800
- 60 bulan: Rp 968.000

Syarat Pengajuan KUR Bank Jateng

Baca Juga: Tabel dan Syarat Pengajuan KUR Bank Jateng 2024, Pinjaman 500 juta Bisa Dicicil 60 kali

Untuk mengajukan KUR dari Bank Jateng, terdapat beberapa syarat yang harus dipenuhi seperti formulir aplikasi, fotokopi KTP, surat keterangan usaha, dan dokumen lainnya.

Proses pengajuan KUR dapat dilakukan dengan mengunjungi kantor Bank Jateng terdekat di kota Anda dan berbicara dengan salah satu petugas Bank Jateng.

Sampaikan niat dan alasan Anda dalam mengajukan KUR, selanjutnya pihak bank akan melakukan verifikasi data dan melakukan kunjungan ke rumah Anda.

Setelah proses verifikasi selesai, Anda akan mendapat informasi hasil pengajuan apakah diterima atau ditolak. Pastikan untuk menyiapkan semua dokumen dan syarat yang diperlukan agar proses pengajuan berjalan lancar dan cepat.

Dengan adanya program KUR dari Bank Jateng, diharapkan para pelaku UMKM dapat lebih mudah untuk mendapatkan modal usaha yang dibutuhkan.

Demikian informasi mengenai tabel angsuran KUR Bank Jateng Pinjaman 50 juta dan syarat yang diperlukan dala pengajuan.***

Editor: Khoirul Dwi Santosa

Tags

Terkini

Terpopuler