Pantai Pulau Kalong, Nusa Penidanya Gunungkidul, View Keren dan Memicu Adrenalin

- 17 Agustus 2022, 18:00 WIB
Pantai Pulau Kalong di Gunungkidul, membuat wisatawan terpesona akan keindahan alamnya.
Pantai Pulau Kalong di Gunungkidul, membuat wisatawan terpesona akan keindahan alamnya. /Foto : Visitingjogja.jogjaprov.go.id/


WONOGIRI UPDATE.COM - Menjelajahi beberapa pantai di Gunung kidul, sepertinya kamu bisa memasukkan pantai pulau kalong ini di bucket list wisata yang kamu buat.

Pantai Pulau Kalong ini berada di wilayah administratif Dusun Pendowo, Desa Jepitu, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul.

Seperti halnya Pantai Timang, kamu akan disuguhi dengan pemandangan laut lepas dan deburan ombak yang akan menantang adrenalin.

Untuk menuju ke Pantai Pulau Kalong terdapat kereta gantung dan jembatan gantung yang bisa dinaiki.

Baca Juga: Sisi Berbeda Pemeran Drama Korea 'If You Wish Upon Me' Ada Oppa Kiyowo Ji Chang Wook

Di pantai ini terdapat tebing tinggi yang berbatasan langsung dengan laut lepas, jadi jangan bayangkan kamu akan menemukan pantai dengan pasir putih dibibir pantainya.

Secara sepintas Pantai Pulau Kalong ini mirip dengan pantai yang ada dikawasan Nusa Penida, dengan sajian pulau hijau dan deburan ombak yang eksotis.

Dikutip tim Wonogiri Update melalui Visitingjogja.jogjaprov.go.id, pulau hijau tersebut berasal dari semak belukar menyelimuti bagian permukaan Pantai Pulau Kalong.

Jadi kamu tidak perlu jauh-jauh ke Bali kan untuk merasakan vibes seperti di Nusa Penida.

Baca Juga: Wajib Coba Makanan Korea Halal Ala Oppa dan Eoni Drama Korea.

Tempat ini sangat cocok untuk kamu pecinta wisata alam dengan suasana nyaman, suara deburan ombak yang menghantam karang-karang di bawahnya.

Pantai cantik ini diberi nama Pantai Pulau Kalong tentu bukan tanpa alasan. Diberi nama demikian karena didaerah ini terdapat banyak kalong atau kelelawar.

Selain Pulau Kalong, warga juga menyebutnya Pulau Gelatik. Tentu saja karena di daerah tersebut banyak dijumpai burung gelatik.

Semula jembatan di Pantai Pulau Kalong digunakan warga setempat memancing ikan atau lobster, memenuhi kebutuhan mereka.

Baca Juga: Treaser Drama Terbaru Lee Se Young 'Red Sleeve' dan Lee Seung Gi Akan Tayang 29 Agustus 2022

Tetapi seiring berkembangnya wisata pantai di sekitar Pantai Pulau Kalong ini, saat ini Pantai Pulau Kalong juga dijadikan sebagai salah satu destinasi wisata pantai.

Lokasi pantai yang sejalan dengan Pantai Sinden dan Pantai Jungwok juga menjadi salah satu pendorong berkembangnya Pantai Pulau Kalong ini.

Sedikit tips bagi kamu yang ingin berwisata ke tempat ini, gunakan pakaian dan alas kaki nyaman, karena akses menuju tempat ini belum terlalu bagus dan masih berupa jalan bebatuan kapur bercampur tanah. ***

Editor: Novi Endah Widiastuti

Sumber: Visitingjogja.jogjaprov.go.id


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x