Pesona Kolam Alami di Dalam Gua Rangko, Airnya Bening tetapi Asin

- 26 Oktober 2021, 09:17 WIB
Pemandangan alam yang indah di Gua Rangko, Labuan Bajo.
Pemandangan alam yang indah di Gua Rangko, Labuan Bajo. /

 

WNC - LABUAN BAJO - Indonesia kaya ragam seni budaya, kuliner tak terkecuali obyek wisata. Berbagai tawaran wisata alam, memberikan daya tarik tersendiri para wisatawan domestik maupun manca negara.

Salah satu obyek wisata dengan sensasi keindahan ada pada Gua Rangko di Pulau Gusung. Ini merupaka wisata alam Labuan Bajo, Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur. Letaknya di ujung utara Ibu Kota Kabupaten Manggarai Barat.

Butuh perjuangan ekstra menaklukkan medan terjal dan menantang menuju lokasi ini. Untuk sampai di lokasi goa ini, bisa melalui jalur aspal sekitar satu jam dari pusat kota.

Selain melalui jalur darat, wisatawan juga bisa menggunakan kapal sewa yang dikelola masyarakat setempat.

Dilansir WNC melalui situs Inddonesia.go.id, Gua ini masuk wilayah administrasi Desa Rangko, Kecamatan Boleng. Namun gua ini tidak menyatu dengan daratan Pulau Flores karena terpisah perairan Tanjung Boleng. 

Goa Rangko memiliki kolam air sangat jernih, sehingga bebatuan stalagmit di dasar kolam terlihat sangat jelas.

Terlebih jika terkena sinar matahari mampu menembus hingga dasar air, memberikan pemandangan sangat indah. Uniknya dari kolam ini, airnya terasa asin diduga karena air laut menembus dalam gua melalui celah-celah sempit bebatuan.

Jika ingin berwisata ke gua rangko, waktu terbaik sebelum matahari tenggelam, sekitar pukul 12.00 hingga 14.00, saat kondisi Goa tidak gelap. Sinar matahari pula yang akan membuat air terlihat sangat biru dan jernih.

Keelokkan goa ini tentu patut anda rasakan, tidak ada salahnya juga mengambil beberapa foto sebagai kenang-kenangan. Anda juga bisa menciptakan momen tak terlupakan bersama pasangan, keluarga atau sahabat saat ber-swafoto di sini.***

Halaman:

Editor: Indah Panca Kusumawati

Sumber: indonesia.co.id


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah