Lolos dari Maut, Sebuah Mobil Hanya Mengalami Ringsek usai Tertabrak dan Terseret Kereta Api di Semarang

- 23 Mei 2022, 06:40 WIB
Tangkaplayar detik-detik kereta api tabrak minibus di Ambarawa, Semarang.
Tangkaplayar detik-detik kereta api tabrak minibus di Ambarawa, Semarang. /Instagram @kodil0127

WNC – MEDIA SOSIAL – Sebuah mobil minibus dihantam kereta api saat nyelonong di perlintasan rel Jalan Brigjend Sudiarto, Desa Losari, Ambarawa, Semarang, Minggu 22 Mei 2022 sore.

Beruntung Tuhan masih melindungi. Kereta api bisa mengerem usai menghantam bodi samping mobil dan menyeretnya beberapa meter, sehingga sopir dan penumpang terselamatkan.

Detik-detik kecelakaan mobil tertabrak kereta api tersebut terekam kamera warga dan videonya beredar luas di media sosial.

Kecelakaan melibatkan mobil minibus berpelat H_7406_OC jurusan Salatiga-Ambarawa yang tertabrak Kereta Wisata Ambarawa-Tuntang.

Baca Juga: Emak-emak Mengeluh, Harga Minyak Goreng Kemasan di Solo Raya Masih Tinggi

“Mobil angkutan prona berpelat H_7406_OC jurusan Salatiga-Ambarawa ringsek di bagian bodi kiri,” tulis akun @kodil0127, yang mengunggah video detik-detik kecelakaan tersebut.

Menurut saksi mata penjual angkringan di dekat lokasi, kecelakaan terjadi saat mobil angkutan tengah melaju menuju Lapangan Besar Jenderal Sudirman, bersamaan Kereta Wisata melaju ke arah Stasiun Ambarawa.

“Sopir angkutan sudah diteriaki ada kereta lewat tapi nekat nyelonong sehingga tertabrak dan terseret kira-kira sepanjang 50 meter,” katanya.

Baca Juga: Garuda Muda Raih Perunggu Usai Adu Penalti Lawan Malaysia di SEA Games 2021, Ketum PSSI Ikut Tegang

Halaman:

Editor: Dwi Soewanto

Sumber: Instagram @kodil0127


Tags

Terkait

Terkini

x