Lagi Viral di Media Sosial, Cewek Melanggar Lalu Lintas Ditegur Malah Acungkan Jari Tengah ke Perwira Polisi

- 17 Januari 2022, 20:29 WIB
Tangkap layar aksi tak terpuji peanggar lalu lintas terhadap petugas terekam kamera. Insert ; ilustrasi acungan jari tengah/
Tangkap layar aksi tak terpuji peanggar lalu lintas terhadap petugas terekam kamera. Insert ; ilustrasi acungan jari tengah/ /Instagram @warungjurnalis

WNC – MEDIA SOSIAL –Seorang wanita pengendara sepeda motor mengacungkan jari tengahnya ke punggung polisi usai menegurnya lantaran tak pakai helm.

Polisi bersangkutan tidak tahu, tetapi tanpa disadari, detik-detik kejadian tersebut direkam pengendara mobil di belakangnya.

Video aksi tak terpuji perempuan pengendara motor itupun  beredar di media sosial hingga viral.

Salah satu pengunggah video di akun Instagram @warungjurnalis menyebut, kejadian itu pada Senin, 17 Januari 2022, sekira pukul 11.00 WIB di trafic light Pasar ,Jakarta Timur Rebo, Jakarta Timur.

Baca Juga: Ular Pyton Sepanjang 5 Meter Makan Kambing, Disembelih Warga di Pekalongan, Jawa Tengah

“Saat itu terjadi kemacetan akibat kecelakaan truk kontainer. Tepat di lampu merah dari arah Kampung Rambutan, wanita pengendara sepeda motor matic B 6518 VTB, terlihat tdk menggunakan helm,” tuis pengunggah video.

Kanit Lantas Pasar Rebo, AKP Gede Oka, yang sedang bertugas mengatasi kemacetan, menghampiri si wanita dan menegurnya.

“Saya menegurnya dan menyarankan memakai helm, namun dia seperti meledek dan memancing agar saya marah, saya tdak terpancing karena saat itu sedang memprioritaskan kendaraan yg macet arah ke bogor” ujar Akp Gede Oka saat dihubungi tim @warungjurnalis.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by warungjurnalis (@warungjurnalis)

Halaman:

Editor: Dwi Soewanto

Sumber: Instagram @warungjurnalis


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x