Indra Bekti Takut Keputusan Lesti Kejora Cabut Laporan Jadi Contoh Buruk Korban KDRT Lain

19 Oktober 2022, 20:57 WIB
Indra bekti kecewa dengan langkah Lesti Kejora memaafkan Rizky Billar /YouTube/VDVC Talk/

WONOGIRIUPDATE.COM - Lesti Kejora mendapatkan banyak simpati hampir semua orang setelah melaporkan Rizky Billar atas dugaan KDRT.

Namun, tak berujung lama simpati tersebut berubah menjadi kekecewaan bahkan hujatan. Tak hanya Warganet, sahabat dan fans pun ikut kecewa dengan keputusan Lesti Kejora.

Dewi Persik dan Inul Daratista sudah mengungkapkan kekecewaan walau tidak bisa berbuat apa-apa karena itu hak Lesti Kejora untuk mencabut laporan KDRT Rizky Billar.

Selain itu ada juga Indra Bekti, yang menyayangkan hal itu, karena terkesan buru-buru dan tanpa berpikir jangka panjang.

Baca Juga: Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT, Rizky Billar : Banyak Orang Menyukai Saya...

Seperti dikutip dari suaramerdeka.com dalam artikel berjudul "Lesti Kejora Pilih Damai dengan Rizky Billar, Indra Bekti: Secara Pribadi Saya Kecewa"

"Aku menyayangkan ya keputusan ini, terkesan terburu-buru, ada apa sih dengan ini semua, seperti antiklimaks gitu ya," katanya, dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, 19 Oktober 2022.

Indra menjelaskan, ia menyayangkan hal itu karena tidak mentolerir aksi KDRT yang dilakukan Rizky Billar.

Baca Juga: Film Terbaru Arawinda Kirana Panen Hujutan, Warganet Pertanyakan Cancel Culture Di Indonesia

"Kita sudah support Lesti sedemikian rupa, kita sama sekali gak mentolerir KDRT, tapi ini malah dicabut laporannya," tambahnya.

Menurutnya, karena sebagai publik figur, hal itu justru bisa menjadi contoh yang tidak baik bagi korban lain.

"Jadi takut menjadi preseden yang buruk bagi korban KDRT yang lain,"

Baca Juga: Mesra Kembali Setelah Kasus KDRT, Tatapan Rizky Billar Dinilai Tampak Hambar Kepada Lesti Kejora

"Kalian dilihat publik, jadi konsumsi orang, jadi apapun yang kalian lakukan bisa dicontoh," terang Indra.

Meski demikian, Indra tetap menyatakan bahwa hal itu menjadi pilihan dalam keluarga Lesti Kejora.

"Tapi sekali lagi, ini gak ngejudge, kembali lagi ke mereka, keputusan ada di tangan mereka dengan segala konsekuensinya," paparnya.

Baca Juga: Inilah 11 Alasan Lesti Kejora dan Korban KDRT Lain Susah Melepaskan Pasangan Meski Terus Disakiti

Selain itu, Indra menyatakan jika ada kemungkinan pelaku KDRT mengulangi perbuatan yang sama.

"Dari yang saya baca, mungkin, tapi mudah-mudahan tidak kejadian, pelaku KDRT bisa mengulangi kembali," ungkap Indra.

Ditanya mengenai perasaan Indra, ia mengatakan jika kecewa dengan langkah yang diambil oleh Lesti.

Baca Juga: Lesti Kejora Buat Inul Daratista Hilang Simpati Karena Cabut Laporan KDRT Rizky Billar

"Secara pribadi saya kecewa, karena kita support dia, kita tidak mentolerir KDRT, jadi sayang sekali," ujarnya.

Apalagi, hal ini menurutnya telah terjadi beberapa kali, ditambah dengan bukti-bukti yang ada.

Indra tidak menyangka, dibalik sisi harmonis yang ditampilkan ke publik, ternyata ada permasalahan besar yang mengakibatkan KDRT itu terjadi.

Baca Juga: 6 Ramalan Tarot Kehidupan Lesti Kejora Setelah Kembali Rujuk Dengan Rizky Billar Oleh Denny Darko

"Sampai ada istilah bucin hingga Lesti mau memaafkan Billar, cabut laporannya, gak tega, demi anak, ya kita gak pernah tau, dan itu sudah dilihat banyak orang sehigga Lesti diberi predikat bucin.'" tutur Indra. *** (Wahyu Asyari Muntoha/suaramerdeka.com)

Editor: Mila Jelita

Sumber: Suara Merdeka

Tags

Terkini

Terpopuler