Tetap Terus Berkoordinasi dengan Pemda, UNS Tarik Satgas Bencana Semeru

- 9 Januari 2022, 14:00 WIB
Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta melakukan penarikan Satuan Tugas (Satgas) Bencana Semeru UNS, Sabtu, 8 Januari 2022.
Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta melakukan penarikan Satuan Tugas (Satgas) Bencana Semeru UNS, Sabtu, 8 Januari 2022. /WNC/uns.ac.id

WNC - LUMAJANG - Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta melakukan penarikan Satuan Tugas (Satgas) Bencana Semeru UNS, Sabtu, 8 Januari 2022.

Tim Satgas Bencana Semeru dari UNS sudah terjun di lokasi sejak 5 Desember 2021.

Penarikan di lokasi terdampak erupsi di Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro, Lumajang.

Penarikan ini dilakukan dengan simbolisasi pemberian Alat Pelindung Diri (APD).

Baca Juga: Sarat Praktik Prostitusi, UNS Siap Bantu Tata Ulang Gunung Kemukus, Berikut Langkah Penataan The New Kemukus

Pihak UNS diwakili oleh Wakil Rektor Riset dan Inovasi (WR 3), Prof. Kuncoro Diharjo.

Sementara pihak desa diwakili oleh Sekretaris Desa Sumberwuluh, Samsul Arifin.

Prof. Kuncoro menyampaikan pihaknya akan terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah setempat.

“Fokus kami setelah ini pada pemulihan pasca bencana. Selanjutnya kami mulai berkoordinasi dengan Pemda setempat," ujar Prof Kuncoro seperti dikutip WNC dari uns.ac.id.

Halaman:

Editor: Nadhiroh

Sumber: uns.ac.id


Tags

Terkait

Terkini

x